Krejengan – Probolinggo
Smart Village atau Desa Cerdas merupakan salah satu program Prioritas Kementrian Desa yang termaktub dalam Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2022 Tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2023.
Sejalan dengan arahan kebijakan pembangunan nasional tahun 2022-2024 tentang percepatan program prioritas nasional salah satunya adalah Desa Digital ( DEDI ).dimana Desa dituntut untuk ikut serta dalam perubahan era digital terbuka dengan cara membangun system informasi terpadu berbasis digital yang dikelola oleh desa.
Perkembangan masyarakat digital ( Digital Society ) dimana realitas kehidupan masyarakat abad 21 tidak bisa terlepas TIK/ICT atau teknologi Digital, tidak terkecuali masyarakat yang ada di pelosok pelosok desa.dengan hadirnya system informasi desa terpadu yang dibangun oleh pemerintah desa, masyarakat akan semakin mudah dalam mengakses informasi yang tentunya berhubungan dengan desa.
Hal ini lah yang mendorong Pemerintah Desa Krejengan Kecamatan Krejengan Kabupaten Probolinggo untuk bergerak cepat dalam menyusun langkah – langkah taktis dalam membangun system informasi desa berbasis digital. Bapak Nurul Huda selaku Kepala Desa Krejengan menyampaikan “ Setelah melewati beberapa kajian tentang Pembangunan Sistem Informasi Desa berbasis digital ini, kami semakin sadar bahwa Era Digital saat ini tidak bisa kita bending, kitalah yang harus beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan perkembangan agar tidak tergerus oleh zaman. Insyaallah Kita adalah Desa Pertama di Kabupaten Probolinggo yang menerapkan system informasi digital dipemerintahan desa, pastinya masih banyak yang harus kita sempurnakan untuk menuju Smart Village seperti yang dingaungkan oleh pemerintah pusat.”
Senada dengan pernyataan sang Kepala Desa, Bapak Bambang Heri Wahyudi, S.sos M.Si selaku camat krejengan mengamini kegiatan tersebut. “ Berbicara tentang era digital, semua lapisan masyarakat saat ini sudah familiar dengan hal tersebut, mulai dari anak muda bapak bapak petani sampai ibu rumah tangga saat ini sudah sangat friendly dengan yang namanya teknologi.bisa kita lihat dengan banyaknya lalu lalang kurir COD “ tutupnya sambil tertawa.
“Ada 6 pilar pembangunan Desa Cerdas salah satunya adalah smart government, dengan adanya Sistem Informasi Desa di Desa Krejengan ini menjadi titik awal untuk mencapai status Smart Village.” Sambung bapak camat krejengan.
Krejengan Smart Village ( KSV ) adalah sistem informasi desa yang memuat semua hal yang berkaitan dengan desa, mulai dari peta geografis desa, Data Kependudukan, Palayanan Administrasi Digital, Informasi Kepemerintahan, Lapak Desa, Omah Rembuk dan berbagai informasi lain yang bisa diakses oleh masyarakat luas khususnya masyarakat Desa Krejengan.